
MEDAN - Selain telah memeriksa istri Walikota Medan, Yusriani Siregar ternyata polisi juga telah memeriksa Linda Mora Harahap putri Walikota Medan, terkait penganiayaan dan penyiraman soda api terhadap Pegawai Pemerintahan Provinsi Sumatera Utara, Masfar Sikumban, yang dilakukan orang tak dikenal (OTK) di Jalan Adam Malik Medan. Sumber tadi malam dari Markas Kepolisian Resort Kota Medan, diperiksanya istri dan putri Rahudman adalah upaya polisi untuk mendalami kasus yang sempat membuat heboh kota Medan, karena disebut-sebut peristiwa itu atas suruhan Walikota Medan, Rahudman Harahap.
Korban Musfar yang saat ini tengah menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Permata Bunda karena luka siraman soda api tersebut, telah mengakui kepada polisi bahwa Walikota Medan sempat melakukan penganiayaan terhadap korban di rumah dinas Walikota sebelum terjadi tragedi penyiraman soda api.
Kapolresta Medan, Komisaris Besar Tagam Sinaga membenarkan kalau pihaknya telah memeriksa istri dan putri Rahudman Harahap terkait kasus ini.” Benar kita telah memeriksa istri dan putri Rahudman Harahap,” ungkap Tagam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar